Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia 2021 - Valentino Rossi Start 10 Besar, Ducati Kuasai Pole Position

By Reinaldo Suryo Negoro - Sabtu, 13 November 2021 | 21:00 WIB
Ilustrasi. Valentino Rossi janjikan ini kalau pembalap kasih podium MotoGP Valencia 2021.
Twitter.com/sepangracing
Ilustrasi. Valentino Rossi janjikan ini kalau pembalap kasih podium MotoGP Valencia 2021.

Jalannya Kualifikasi Kedua (Q2)

Valentino Rossi nampak sangat bersemangat dengan bergegas keluar pitlane saat waktu kualifikasi kedua mulai berjalan.

Namun, pembalap yang berhasil mencatatkan waktu pertama adalah Aleix Espargaro dengan 1 menit 31,374 detik.

Valentino Rossi sempat hampir bersenggolan dengan muridnya, Francesco Bagnaia.

Tidak lama setelah itu, Jack Miller menggeser Espargaro dari posisi puncak.

Valentno Rossi lantas juga mencatatkan waktunya dan menempati urutan 10.

Jorge Martin, yang sebelumnya di bawah Rossi, berhasil memperbarui catatan waktunya dan langsung melesat ke urutan kedua.

Sesi kualifikasi menyisakan 3 menit, Pecco Bagnaia berhasil menduduki posisi pertama dan diikuti sang guru yang naik ke posisi ke-8.

Francesco Bagnaia berhasil memperbarui catatan waktunya menjadi tepat 1 menit 30 detik.

Akan tetapi setelah itu, pembalap bernomor 63 itu malah mengalami crash.

Tidak berselang lama, catatan waktu Bagnaia dilampaui calon rookie terbaik tahun ini, Jorge Martin.

Tidak lama setelah itu, Jack Miller yang mendapatkan giliran jatuh.

Sesi kualifikasi kedua pun berakhir dengan pole position dikuasai jagoan-jagoan Ducati yakni Jorge Martin diikuti Francesco Bagnaia dan Jack Miller.

Sementara itu, Valentino Rossi sukses start di urutan ke-10 pada balapan terakhirnya besok.

Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia 2021 Q2
MotoGP.com
Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia 2021 Q2


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Fox Sports, MotoGP.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X