Karena Hal Ini, Alex Marquez Berharap Konsisten 8 Besar pada MotoGP 2022

By Fiqri Al Awe - Jumat, 17 Desember 2021 | 09:00 WIB
Pembalap LCR Honda, Alex Marquez saat tampil pada hari kedua MotoGP Catalunya silam (5/6/2021).
twitter.com/lcr_team
Pembalap LCR Honda, Alex Marquez saat tampil pada hari kedua MotoGP Catalunya silam (5/6/2021).

Target tersebut Alex Marquez patri sejalan dengan motor baru Honda yang membuatnya bersemangat.

"Saya pikir 2022 penuh dengan semangat," tutur Alex Marquez soal motor baru Honda.

"Honda sungguh mengubah total konsep motornya," sambung adik dari Marc Marquez itu.

Marquez tentu tak membuat komentar ini tanpa alasan.

Ia yang telah menjajal motor baru Honda pada tes MotoGP Jerez beberapa waktu lalu sungguh merasakan perbedaannya.

"Saya sudah mencobanya di Jerez. Seperti yang saya bilang, ini sangat menarik karena pada awalnya itu adalah motor yang tidak kami kenali," ujar Marquez.

"Tetapi, catatan waktunya cepat dan saya juga nyaman mengendarainya," imbuhnya.

Kendati demikian, Marquez mengaku dirinya dan tim masih punya segudang pekerjaan.

Baca Juga: Bukan Dirinya, Pembalap Ini Malah Mau Saudara yang Juara di MotoGP 2022

Yang jelas sejauh ini kesannya dengan motor Honda dalam taraf positif.

"Kami menang pada beberapa area dan kalah pada beberapa yang lain," katanya.

"Kami masih harus memahaminya lebih jauh lagi dan kami punya banyak pekerjaan."

"Waktu putaran sangat baik dan itu adalah hal yang positif," tutup Marquez.

Terlepas dari hal ini, MotoGP 2022 rencananya bakal dimulai bulan Maret mendatang.

Sebelumnya, Marquez dan kawan-kawan punya kesempatan menggelar tes di bulan Februari, yakni di Sepang dan Mandalika.

Baca Juga: Bos Repsol Honda Beberkan Kondisi Terbaru Marc Marquez

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X