Hasil MotoGP Indonesia 2022 - Diwarnai Momen Quartararo Ikuti Aksi Pawang Hujan, Miguel Oliveira Rajai Sirkuit Mandalika

By Fiqri Al Awe - Minggu, 20 Maret 2022 | 15:56 WIB
Pembalap asal Portugal, Miguel Oliveira memenangkan seri unik yang diwarnai munculnya pawang hujan di MotoGP Indonesia 2022, Minggu (20/3/2022).
TWITTER/MOTOGP
Pembalap asal Portugal, Miguel Oliveira memenangkan seri unik yang diwarnai munculnya pawang hujan di MotoGP Indonesia 2022, Minggu (20/3/2022).

Berada di depan, Jack Miller dan Miguel Oliveira segera membuka jarak dari para rivalnya.

Gap atau jarak sekitar 2 detik berhasil mereka buat.

Oliveira akhirnya berhasil menyalip Jack Miller dan memimpin balapan MotoGP Indonesia 2022 pada putaran ke-5.

Baca Juga: Hasil Moto3 Indonesia 2022 - Mario Aji Amankan Dua Poin di Sirkuit Mandalika

Kendati tertinggal dari dua pembalap MotoGP terdepan, persaingan untuk memperebutkan tempat ke-3 tetap menarik.

Pembalap Pramac Racing Ducati, Jorge Martin, yang tempati posisi ke-7 sempat nyaris terjatuh dari motornya pada putaran ke-5.

Beruntung Jorge Martin masih bisa mengendalikan motornya yang bergeliat terkena bagian kerb dari Sirkuit Mandalika.

Tak cuma sekali itu Jorge Martin terpeleset, ia kembali tergelincir pada putaran ke-9,

Sayang, kali ini Jorge Martin harus terjatuh dari motornya dan tidak lanjutkan sesi mencari hasil MotoGP Indonesia 2022.

Menjelang balapan bubaran, Fabio Quartararo mulai bergerilya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Fox Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X