Menang Comeback, Anak Legenda Peng-KO 2 Petinju Indonesia Lulus Ujian

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 29 Maret 2022 | 09:45 WIB
Tim Tszyu, bangkit dari knockdown di ronde pertama untuk mengalahkan Terrell Gausha, Sabtu (26/3/2022) di Minneapolis.
TWITTER @NYFIGHTS
Tim Tszyu, bangkit dari knockdown di ronde pertama untuk mengalahkan Terrell Gausha, Sabtu (26/3/2022) di Minneapolis.

Sebelum ini, seluruh pertarungan Tim digelar di tanah kelahirannya, yakni Australia.

Di antara catatan kemenangan Tim adalah keberhasilan meng-KO 2 petinju asal Indonesia pada 2018.

Larry Siwu dirobohkan Tim di ronde ke-4 dalam pertarungan yang digelar pada 24 Mei 2018.

Tidak sampai 3 bulan kemudian, Tim meng-KO Stevie Ongen Ferdinandus di ronde pertama.

Pada akhir pekan lalu, Tim Tszyu menjalani ujian terberatnya.

Untuk pertama kalinya, dia keluar Australia dan berlaga di panggung internasional sesungguhnya di Amerika Serikat.

Tim mempertahankan sabuk juara menengah ringan WBO Global yang dipegangnya dengan melawan Terrell Gausha di Minneapolis Armory, Minneapolis, Minnesota, Sabtu (26/3/2022).

Baca Juga: Anak Manny Pacquiao Bakal Lakoni Duel dengan Petinju Sejenis Jake Paul

Terrell Gausha merupakan lawan berbahaya bagi sang anak legenda dengan dia memiliki rekor 22-2-1 imbang sebelum pertarungan.

Benar saja, Tim Tszyu dirobohkan oleh Gausha pada ronde pertama.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Fox Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X