Tentang Sirkut yang Menahbiskannya Jadi Juara Moto2, Enea Bastianini: Sangat Enak

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 19 April 2022 | 12:00 WIB
Enea Bastianini berkomentar tentang venue MotoGP Portugal 2022, Sirkuit Algarve.
Twitter/@Bestia23
Enea Bastianini berkomentar tentang venue MotoGP Portugal 2022, Sirkuit Algarve.

Dengan pernyataan yang menyebut Sirkuit Algarve memiliki trek yang enak, Bastianini bak siap melahap MotoGP Portugal 2022 untuk menjadi pemenang.

Enea Bastianini agaknya memang memiliki target mampu meraup poin maksimal di Portugal.

Baca Juga: Francesco Bagnaia Sebut Satu-satunya Pembalap yang Bisa Bersaing dengan Marc Marquez di MotoGP Amerika 2022

Soalnya, The Beast menganggap gelaran setelah Portugal, MotoGP Spanyol 2022, akan lebih sulit.

Menurutnya, banyak pembalap akan melaju kencang lantaran venue gelaran tersebut, Sirkuit Jerez, sudah pernah digunakan untuk tes pramusim.

"Adapun Jerez, di sisi lain, ini adalah trek di mana saya yakin banyak yang akan cepat."

"Soalnya, bagaimanapun kami sudah melakukan tes dan celahnya akan semakin kecil."

"Tetapi, itu trek lain yang saya sukai dan di mana kami bisa melakukannya dengan baik, jadi kita lihat saja nanti," pungkas Enea Bastianini.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X