Badan Terlalu Besar dan Berat, Adik Valentino Rossi Usul Ada Perubahan di MotoGP

By Febri Eka Pambudi - Minggu, 22 Mei 2022 | 07:00 WIB
Aksi Valentino Rossi, Luca Marini, mengusulkan ada perubahan peraturan di MotoGP terkait berat badan pembalap.
TWITTER/VR46RACINGTEAM
Aksi Valentino Rossi, Luca Marini, mengusulkan ada perubahan peraturan di MotoGP terkait berat badan pembalap.

Apa yang diminta Marini sebetulnya tidak mustahil dikabulkan oleh Dorna.

Peraturan serupa sudah diterapkan di Moto2 dan Moto3.

Dalam dua kelas di bawah MotoGP itu ada aturan berat minimal dengan bobot pengendara ikut diperhitungkan.

Di Moto3, kombinasi berat antara pembalap dan motor dengan peralatan lengkap adalah minimal 152 kg.

Sementara itu, Moto2 memiliki aturan total bobot pengendara dengan motor minimal 217 kg.

MotoGP hanya memiliki aturan untuk motor yang beratnya minimal 157 kg.

"Mungkin kita harus memiliki bobot minimal untuk pengendara dan motornya," kata Luca Marini dikutip Juara.net dari Paddock GP.

Baca Juga: Adik Valentino Rossi Ingin Tiru Francesco Bagnaia, tetapi Belum Selevel

"Jika CEO MotoGP Carmelo Ezpeleta dan Dorna ingin melakukannya, itu akan lebih baik bagi saya."

"Menurut saya mungkin lebih tepat karena di olahraga lain juga ada peraturan seperti itu," imbuhnya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Paddock GP


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X