Wakil Presiden India Temui PV Sindhu atas Prestasinya pada BWF World Tour Finals 2018

By Nugyasa Laksamana - Senin, 24 Desember 2018 | 18:20 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu, saat tampil di ajang Asian Games 2018.
REUTERS.COM
Pebulu tangkis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu, saat tampil di ajang Asian Games 2018.

Keberhasilan pebulu tangkis tunggal putri India, Pusarla Venkata Sindhu, dalam menjuarai ajang BWF World Tour Finals 2018 mendapatkan apresiasi tinggi dari pejabat negaranya.

Pada Senin (24/12/2018), pemain berusia 23 tahun itu dijamu secara terhormat oleh Wakil Presiden India Venkaiah Naidu, di Hyderabad, India.

Dalam kesempatan itu, sang wakil presiden merasa bangga dengan pencapaian Sindhu lantaran dinilai telah mengharumkan nama bangsa.

"Saya sangat senang bertemu dengan pebulu tangkis andalan PV Sindhu dan anggota keluarganya hari ini," tulis Naidu melalui Twitter @VPSecretariat.

"Saya mengucapkan selamat kepadanya atas kemenangannya baru-baru ini, di mana dia menulis sejarah menjadi orang India pertama yang memenangi BWF World Tour Finals. Dia membuat kami bangga."

Sindhu menjadi juara BWF World Tour Finals 2018 setelah pada laga final mengalahkan pebulu tangkis asal Jepang, Nozomi Okuhara, dengan kedudukan 21-19, 21-17.

Baca juga:

Gelar juara BWF World Tour Finals 2018 pun mengakhiri puasa gelar Sindhu sepanjang kalender turnamen tahun ini.

Pada lima turnamen bulu tangkis sebelumnya, Sindhu selalu gagal mencapai podium tertinggi.


Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : twitter.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.